contact
Test Drive Blog
twitter
rss feed
blog entries
log in

Sabtu, 09 Oktober 2010


Berikut analisaQ.

PETA EAST BLUE


 
Hari 1
Luffy berlayar, Luffy terjebak pusaran air dan masuk ke dalam tong air. Jika kalian membayangkannya dengan benar, maka pasti setuju denganQ Luffy memasuki pusaran air dan Luffy berlayar dari Fuusha terjadi di hari yang sama. -_-

Hari 2
Luffy bertemu Coby dan mengalahkan Alvida
-asumsi telah berlalu satu hari disini karena luffy bilang dia telah tidur nyenyak. Walau bisa saja itu di hari yang sama dengan saat dia berlayar, tapi waktunya akan tidak cocok. Coba ikuti terus analisaQ.

(Analisa, perjalanan Luffy dari Desa fuusha ke pulau Alvida mencapai sehari karena dia masuk dalam tong air)

Berlayar bersama Coby ke Shelltown

(Analisa, dari pulau alvida ke shelltown hanya beberapa jam, jeda dari waktu makan pagi ke makan siang, 6-7 jam)

-Di sini saat pertama datang Luffy dan Coby langsung makan. Asumsikan itu adalah makan siang. Maka kita bisa menganggap kejadian dengan Alvida terjadi pada pagi hari di hari yang sama. Jadi jarak pulau Alvida dan Shelltown hanya beberapa Jam pelayaran.

Bertemu Rika, memukul helmeppo, Mengalahkan Morgan dan merekrut Roronoa Zoro
-Bahkan jika kalian membayangkannya, semua kejadian ini berlangsung paling Cuma 2-3jam atau malah kurang dari itu. Setelahnya mereka makan “lagi”. Oke Zoro kelaparan dan Luffy periode makannya tidak bisa dijadikan patokan. Tapi Coby juga makan. XD maka asumsikan itu adalah tea time. Yah sekitar jam 16.00

Hari 3
(analisa, dari Shelltown menuju ke Kota Orange Luffy dan Zoro menghabiskan waktu lebih lama, setidaknya satu malam telah lewat. 16.00-07.00 kira-kira 15jam. Wajar saja karena dua orang ini buta arah parah akut -__-)

Luffy ditangkap burung dan terbawa ke Kota Orange dan bertemu Nami. -_- Kejadian ini kita asumsikan pagi hari hari ke 3
-Tak ada bukti telah berlalu satu malam setelah kejadian Shelltown. (yang sebenarnya membuatq yakin, di awal2 oda tidak begitu memperhatikan pembagian waktu di komiknya). Tapi Zoro dan Luffy merasa lapar. Sedangkan mereka kita asumsikan baru saja makan saat TEA TIME. Aq rasa sudah satu hari berlalu setelah mereka makan tersebut. (dan kalau kalian melihat peta, akan terlihat jarak Loguetown dengan Shelltown memang jauh)

Pertarungan dengan Buggy dan semuanya
-Lama. Paling tidak beberapa jam berlalu. Dan q asumsikan kejadian ini sampai siang hari di hari yang sama. :D

Siang hari di hari yang sama, mereka berpisah dengan Boogle dan menuju ke Pulau Pengadilan
(Analisa, lama perjalanan Kota Orange ke Pulau Pengadilan hanya beberapa Jam!4-5jam mungkin, apalagi mereka sekarang punya Nami bersama mereka)

-Luffy tidak makan sama sekali sejak pagi! :o dan jarak ke pulau pengadilan cukup dekat di lihat dari peta. Dan benar2 tak ada tanda-tanda telah berlalu seharipun sejak mereka berlayar dari Shelltown XD

Bertemu Gaimon dan kembali berlayar
-Paling Cuma satu jam. XD apalagi fakta zoro tertidur selama mereka ngobrol dengan Gaimon. Jika dihitung dari peristiwa pagi di Shelltown, maka kejadian ini ada pada sore hari. :D

Hari 4
(Analisa, dari pulau pengadilan ke desa syrup satu malam berlalu. Karena jika mereka berangkat dari pulau pengadilan adalah sore hari, mereka jelas sekali mencapai Desa Syrup pada pagi hari di hari yang lain. 12jam mungkin)

Luffy, Nami dan Zoro menuju Desa Syrup tempat Usopp.
Hari diawali pagi hari (mungkin jam 6pm) waktu yang biasa dilakukan Usopp untuk membangunkan warga Desa Syrup.

Dilanjutkan dengan Luffy, Nami dan Zoro sarapan pagi. :D bersama Usopp.

Kejadian berikutnya terjadi berturut-turut. Luffy dan kawan-kawan menuju rumah Kaya. Terjadi perkelahian dengan Clahadour. Luffy dan Usopp mendengar percakapan Clahadour dan Jango tentang penyerangan ke desa Syrup saat fajar tiba esok hari.

Usopp bertemu 3anak bajak laut Usopp setelah dikejar penduduk desa dan dibentak Kaya terjadi pada sore hari di hari yang sama.

Luffy, Nami dan Zoro menyatakan akan ikut serta bersama usopp melindungi Desa Syrup terjadi pada malam hari.

Hari 5

 
Kejadian penting dimulai pada dini hari mendekati fajar menyingsing. Clahadour menebas Merry hingga berlumuran darah.

Sekitar 5pm (Fajar menyingsing).
Terjadi bentrok antara Kelompok Topi Jerami dan Kelompok Kucing Hitam di pantai utara Desa Syrup.

Jam 7pm. Penduduk Desa terbangun tanpa tahu apa yang terjadi. Jadi pertempuran bajak laut Topi Jerami dengan Bajak Laut Kucing Hitam kurang dari dua jam saja!

Sekitar sejam setelahnya, yaitu 8pm. Usopp membubarkan Bajak Laut Usopp. Sementara itu Luffy, Nami dan Zoro sarapan.

Setelahnya, setidaknya berlalu beberapa jam untuk Usopp mengepak barang. Dan akhirnya Kelompok Topi Jerami meninggalkan Desa Syrup dengan anggota baru, Usopp pada siang hari.

Pada saat berlayar, di hari yang sama mereka menggambar lambang Bajak Laut Topi Jerami.

TIMELINE MOVIE 1-WOONAN’S TREASURE


Ini adalah pilihan. Jika kita menganggap Movie 1 ikut ke cerita. Maka jeda waktu antara pembuatan lambang Bajak Laut Topi Jerami di atas, dan tertembaknya Yosaku oleh meriam Usopp adalah telah berlalu beberapa hari. Yaitu saat Luffy, Zoro, Nami dan Usopp menuju pulau Woonan untuk mencari harta karun.

Tapi karena kita menganggap Movie 1 ini tidak ikut cerita, maka logikanya Usopp menembak pulau tempat Yosaku berada adalah di hari yang sama. Hari ke5 Luffy berlayar.

Dan berarti karena kalau kita perhatikan tak ada pergantian siang dan malam, kita asumsikan mereka mencapai BARATIE juga di hari yang sama! Yaitu di sore hari, hari k5.

(Analisa, maka jika kalian perhatikan, jarak antara Baratie dengan Desa Syrup sekitar 6-7 jam perjalanan, padahal di peta jaraknya agak jauh. Mungkin saja aq salah di bagian ini)

Segera setelah mereka mencapai Baratie, Luffy mendepleksikan peluru meriam dari Fullbody merusak sebagian restoran tersebut, dan dipekerjakan sebagai Kacung. -_-

Beberapa saat setelahnya Gin yang kelaparan muncul dan minta makanan. :D

Timeskip 2 hari. Inilah Timeskip pertama yang Qtemukan di One Piece.

Hari 7
Q asumsikan pagi hari, karena tamu di restoran sangat banyak, asumsikan itu periode waktu sarapan. Krieg dan anggotanya yang kelaparan mendatangi Restoran Baratie. Tidak beberapa lama setelahnya Mihawk datang dan membelah kapal Krieg.
Di waktu nyaris bersamaan Nami membawa Going Merry bersamanya menuju ke Pulau Commi.

Setelahnya Mihawk mengalahkan Zoro dan kembali pergi. Pertarungan dengan Bajak Laut Krieg dimulai. Berapa lama kah waktu berlalu?? Tidak lama. Paling beberapa jam. Pertarungan di akhiri dengan pingsannya Luffy setelah mengalahkan Krieg.

Jadi setelah pertarungan dengan Krieg setidaknya berlalu beberapa jam.
Scene dilanjut dengan datangnya Yosaku yang digigit Hiu Panda. Lalu perpisahan Sanji dengan para Koki. Karena waktu itu hari masih terang, berarti saat itu Sore Hari bukan ?

Hari 8
(Analisa, Jarak antara Restoran Baratie dengan Pulau Commi jika kita lihat dari perjalanan Sanji, Luffy dan Yosaku adalah 18jam. Mereka berangkat dari Baratie sore hari dan sampai siang hari di pulau itu, Dan jika kita cocokkan dengan peta, memang ternyata jaraknya sangat jauh)

Pagi hari, Percakapan Yosaku, Sanji dan Luffy tentang Shichibukai. Telah berlalu setidaknya sehari setelah mereka berlayar dari Baratie. Di pagi hari itu juga Kapten Nezumi menyerahkan uang ke Arlong dan Nami kembali ke Arlong Parks.

Beberapa saat setelahnya Zoro, Usopp dan Johny mencapai Pulau Commi.

Semua kejadian di Pulau Commi terjadi penuh dalam satu hari! Pada malam hari ke8 penduduk desa Commi berpesta. :D

Hari 9
Scene pada hari ini hanya 3 panel.
Jika kalian memperhatikan kata2 pada page 2 chapter 95
“tonight is another night for celebration. Day by day they never stopped celebrating”

Aq mengasumsikan scene di atas terjadi setidaknya malam hari ke9. :D

Hari 10
Luffy bertemu dengan Genzo di makam Bellemere Q asumsikan siang hari pada hari ke10. Perayaan masih berlanjut. Juga Nami yang mentato lengannya terjadi pada hari ini.


Hari 11
Nami meninggalkan Pulau Commi dan bergabung dengan Kelompok Topi Jerami. Pada pagi hari.

Hari 12
(Analisa, Jika kalian melihat Peta, kalian akan menemukan bahwa jarak antara Pulau Commi dengan Loguetown sangat jauh. Setidaknya lebih dari jarak antara Baratie dengan Pulau Commi. Karena kita analisa sebelumnya lama perjalanan antara pulau Baratie ke pulau Commi sekitar 18jam. Maka tidak salah menganalisa jarak antara Pulau Commi ke Loguetown adalah 24jam lebih bukan?)

Pagi hari, hari ke12. Nami membeli Koran dan menemukan bounty Luffy terbaru! 30juta berry. (Sangat cocok! Mengingat Kapten Nezumi melaporkan pada Markas Besar Angkatan Laut tentang Luffy adalah sore hari pada hari ke8! 4hari telah berlalu)

Beberapa saat setelahnya, akhirnya Kelompok Topi Jerami mencapai Loguetown. Terjadi bentrok dengan Bajak Laut buggy dan Juga Kapten Smoker!

Luffy lolos setelah adanya bantuan dari Dragon dan angin kencang (peristiwa itu Qanalisa lebih lanjut di artikel sini)

Di Komik bahkan di hari ke12 ini mereka memasuki Calm Belt secara tidak sengaja dan akhirnya memasuki arus Reverse Mountain! Yang artinya mereka menuju GRAND LINE!!

Anda sekalian Paham?? :D ARTINYA LUFFY HANYA PERLU 12 hari dari desa Fuusha ke Grand Line.

Oh ya. Setelah Loguetown, di anime (FILLER) Luffy memasuki Calm Belt, bertemu Apis dan berpetualang sebentar di Gunkan (Warship) Island. Setidaknya memakan waktu 1-2 hari dalam Filler ini. Tapi kita tak memasukkannya Karena itu hanya sekedar Filler.
Nah sekarang?? Bagaimana menurut kalian? TIME MAGIC yang luar biasa dari Oda-Sensei bukan?? :D Hahaha…. Selanjutnya saya akan menganalisa lama perjalanan di Grand Line! Sampai dengan timeskip! Beberapa forum mengatakan tidak sampai 4bulan keseluruhan perjalanan Luffy dari Desa fuusha sampai dengan Perang Puncak di Markas Besar Angkatan Laut. Menarik untuk di analisa lebih lanjut bukan??

Ket: Kalopun aq melakukan kesalahan perhitungan, berarti itu adalah lamanya perjalanan antar pulau. Aq menganalisa lamanya perjalanan berdasarkan situasi dan beberapa kondisi yang ada. Kalaupun meleset, paling lama kesalahan perhitungan itu seminggu. :D

Readmore »»
23

CHECK JUGA! 10 ARTIKEL FAVORIT BULAN INI

AQ MEMBUAT BLOG INI HANYA AGAR KALIAN LEBIH MENCINTAI ONE PIECE

Tentang Penulis

Foto saya
Blogger manga/comic iseng. Komikus seadanya. Ilustrator amatiran. Pesuruh di sebuah Perusahaan BUMN.

7 Post Terbaru

Artikel Unik

Komentar Terakhir